Essay

Kehidupan Islami Warga Muhammadiyah

Pedoman Hidup Islam bagi Warga Muhammadiyah adalah fondasi yang kokoh bagi kehidupan yang bermakna. Sebagai bagian dari organisasi ini, kita semestinya memegang teguh nilai-nilai yang tercermin dalam ajaran Islam yang damai dan berlandaskan kebenaran.

Penuturan tersebut disampaikan pada Kajian Ahad Shubuh Rutin yang digelar di Masjid Jami’ At-Taqwa Panawuan pada hari Minggu, (10/12/2023), diampu oleh Ust. Yusran Hanif, MM. dengan tema “Kehidupan Islam Warga Muhammadiyah”.

Di setiap perbuatan, taat pada aturan-Nya adalah keharusan. Menjaga tauhid yang kokoh dan menghindari penyakit Tahayul, Bid’ah dan Churofat (TBC) menjadi bagian dari perjalanan keimanan kita dalam kehidupan aqidah sehari-hari, imbuh Hanif.

Lebih lanjut Hanif menekankan agar Pedoman Hidup Islam Warga Muhammadiyah yang ada dapat dijadikan sebagai tonggak dalam menjalani kehidupan sehari-hari. “Setiap langkah kecil menuju kebaikan memiliki dampak besar bagi diri sendiri, keluarga, serta masyarakat sekitar”, tutup Hanif. (Lza)

Baca Juga  Artificial Intelligence (AI) dan Tantangan Membentuk Karakter Peserta Didik

Related Posts

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *